Pendaftaran Haji ( CJH )

Persyaratan

  1. Membawa foto tampak wajah 80% berlatar belakang putih dan berpakaian kontras dengan latar belakang yang terdiri dari : a. 3 x 4 = 10 lembar , b. 3 x 6 = 6 lembar.
  2. Membawa berkas identitas :
    a. KTP asli dan Fotocopinya 3 lembar,
    b. KK asli,
    c. Akte Lahir/ Buku Nikah/ Ijazah yang terdapat identitas nama orang tua pendaftar.
  3. Mengetahui golongan darah, tinggi badan serta berat badan
  4. Membawa slip Nomor Validasi dari Bank penerima setoran BPIH

Dasar Hukum

  1. UU Nomor 13 Tahun 2008 Tentang Penyelenggaraan Haji
  2. PP Nomor 79 Tahun 2012 tentang UU Nomor 13 Tahun 2008 Tentang Penyelenggaraan Haji
  3. PMA Nomor 29 Tahun 2015 Tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji Reguler
  4. Keputusan Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji Dan Umrah Nomor D/28/2016 Tentang Pedoman Pendaftaran Haji Reguler

Biaya : 0 Rupiah